Barabai – News FHH,
Yayasan Al Futuwwah Barabai menggelar acara puncak Milad ke-28 pada Sabtu (26/4) dengan penuh khidmat dan semarak. Mengusung tema “Bersinergi dan Berkolaborasi Gasan Pendidikan Banua”, peringatan hari jadi ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) beserta istri, pimpinan SKPD dan perbankan, para pendiri, pembina, pengawas dan pengurus yayasan, seluruh karyawan, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Yayasan Al Futuwwah Barabai, Dr. H. Khairani, M.Pd.I., mengungkapkan rasa syukurnya atas perjalanan 28 tahun yayasan yang konsisten dalam membentuk generasi Robbani. Berdiri sejak tahun 1997, yayasan ini telah mengembangkan berbagai unit pendidikan dan usaha seperti TKIT, TPAIT, SDIT, KBIT, SMPIT Al Khair, serta unit pendukung lainnya seperti Koperasi Al Khair Mandiri, Catering Al Khair, Bimbel, Madrasah Tahfizh, Radio Suara Al Khair, hingga Al Khair Residence.
“Tahun ajaran 2024/2025 ini, jumlah peserta didik SIT Al Khair telah mencapai 954 siswa dari jenjang PAUD hingga SMP. Tahun depan, kami menargetkan jumlah siswa mencapai 1.000,” ujar Khairani. Untuk mendukung proses pendidikan tersebut, yayasan telah mempekerjakan 196 orang karyawan.

Pada kesempatan itu, juga disampaikan capaian prestasi yayasan, termasuk rapor pendidikan 2025 yang seluruh komponennya menunjukkan hasil baik (berwarna hijau). Selain itu, dilakukan soft launching Profil Pelajar Al Khair dan Program Al-Qur’an Al Khair sebagai bagian dari inovasi pendidikan berkelanjutan.
Acara milad juga dimeriahkan dengan tampilan kolaborasi antara guru dan siswa dari semua jenjang, pemberian penghargaan masa kerja 20 tahun dengan hadiah Umrah, 10 tahun masa kerja, serta apresiasi atas prestasi guru dan tenaga kependidikan.
Sebagai bentuk penghargaan, pemotongan tumpeng dilakukan oleh Wakil Bupati HST bersama pendiri yayasan. Juga diberikan apresiasi khusus untuk SKPD dan insan media yang telah bersinergi dalam mendukung kiprah pendidikan Al Futuwwah dan SIT Al Khair. Milad tahun ini semakin istimewa dengan peluncuran tiga buku hasil karya guru dan siswa. ( Hendra )