Ketua DPRD HST Pimpin Rapat Paripurna, Bupati Samsul Rizal Sampaikan Pidato Perdana

DAERAH
Views: 44
1 0
Read Time:1 Minute, 41 Second

Barabai – News FHH,

Ketua DPRD Hulu Sungai Tengah (HST), Hendra Suryadi, memimpin Rapat Paripurna DPRD dalam rangka penyampaian pidato perdana Bupati HST, Samsul Rizal, Senin (3/3/2025). Rapat tersebut turut dihadiri Wakil Ketua DPRD HST Tajuddin, Wakil Bupati HST Gusti Rosyadi Elmi (Ustaz Rosyadi), unsur Forkopimda, kepala SKPD, camat, serta tamu undangan lainnya.

Dalam pidatonya, Bupati Samsul Rizal menegaskan bahwa penyampaian pidato ini merupakan kewajiban konstitusional pemerintah daerah, sebagaimana diatur dalam Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 100.2.4.4/4378/SJ terkait pelaksanaan Pilkada serentak 2024.

“Kegiatan ini merupakan tahapan konstitusional yang wajib kita laksanakan. Sebelum pelaksanaan Pilkada, kami telah mengamati kondisi daerah dan menemukan berbagai permasalahan makro yang harus segera ditangani,” ujar Samsul Rizal.

Salah satu tantangan utama yang disoroti adalah tingkat kesejahteraan masyarakat yang masih rendah, tercermin dari angka kemiskinan sebesar 5,81 persen—tertinggi di Kalimantan Selatan. Selain itu, pendapatan per kapita yang masih rendah, pertumbuhan ekonomi yang belum inklusif, serta daya saing daerah yang perlu ditingkatkan menjadi fokus utama pemerintahan yang baru.

Sebagai solusi, Samsul Rizal memaparkan visi dan misinya untuk Kabupaten HST, yakni “Mewujudkan Kabupaten Hulu Sungai Tengah yang Religius, Sejahtera, dan Bermartabat.”

“Religius berarti pemerintahan yang jujur, adil, dan disiplin serta masyarakat yang aman dan tenteram berlandaskan agama. Sejahtera mencerminkan kesejahteraan masyarakat dengan tingkat kemiskinan rendah, sementara bermartabat berarti kemajuan di segala aspek, termasuk kualitas sumber daya manusia, ekonomi, infrastruktur, pelayanan publik, dan tata kelola pemerintahan,” jelasnya.

Untuk merealisasikan visi tersebut, ia menetapkan empat misi utama, yaitu:

Mewujudkan masyarakat yang adaptif, berdaya saing, dan berkualitas hidup tinggi yang religius serta berbudaya.
Mengembangkan perekonomian daerah secara merata dengan memperhatikan kesinambungan pembangunan.
Meningkatkan infrastruktur pelayanan publik yang merata untuk mendukung sektor ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
Mewujudkan pemerintahan yang tanggap, santun, dan profesional.
Pidato perdana ini menandai awal kepemimpinan Samsul Rizal dalam membangun Kabupaten HST. Dengan visi dan misinya, ia berkomitmen untuk membawa perubahan positif dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Rapat Paripurna ini menjadi momentum penting bagi pemerintahan baru dalam menjalankan roda pembangunan Kabupaten Hulu Sungai Tengah ke depan. ( Hendra )

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0