Warga Binaan Rutan Barabai Khusyuk Beribadah di Malam Nisfu Sya’ban

DAERAH SOROTAN
Views: 530
0 0
Read Time:1 Minute, 34 Second

News FHH – Barabai,

Malam Nisfu Syaban sangat penting bagi umat Islam karena sangat diijabah untuk dikabulkan semua doa dan hajat yang diinginkan. Umat Islam pada malam ini menjalankan amalan-amalan Wajib dan Sunah, mulai dari Sholat Wajib Berjamaah, sholat sunah, membaca Al-Qur’an, berdoa dan berzikir.

Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Rutan Kelas IIB Barabai pun tidak ketinggalan mengerjakan amalan-amalan di malam Nisfu Syaban Tahun 1445 H yang jatuh pada malam ini, Sabtu (24/02). Setelah Sholat Maghrib Berjamaah, WBP melakukan Sholat Sunah Tasbih Berjamaah dilanjutkan dengan membaca Surah Yasin sebanyak 3 kali diakhiri dengan Sholat Isya Berjamaah.

Pelaksanaan ibadah dilakukan Warga Binaan yang risiko rendah di Masjid At Taubah dan lainnya di dalam blok hunian dengan pengawasan petugas. Diharapkan melalui kegiatan ini dapat memberikan ketenangan dan harapan, serta semangat bagi warga binaan untuk terus memperbaiki diri di masa mendatang.

Karutan Barabai, Gusti Iskandarsyah menyampaikan kegiatan malam Nisfu Sya’ban ini merupakan bagian dari proses rehabilitasi warga binaan untuk bisa memperbaiki diri.

“Alhamdulillah kegiatan ini bisa terlaksana dengan baik, semoga di malam Nisfu Sya’ban ini doa dan hajat kita semua dikabulkan dan mendapat rahmat dari Allah SWT,” pungkas Gusti.

Para WBP terlihat khidmat dalam berdoa, bahkan ada yang sampai meneteskan air mata, yakni Laduk, salah satu santri Rutan Barabai. Dirinya merasakan suasana sangat haru dalam ibadah malam Nisfu Sya’ban kali ini yang membuat ia teringat akan kesalahan dan dosa yang telah ia lakukan sebelumnya.

“Alhamdulillah bisa beribadah di malam ini, mudah-mudahan Allah mengampuni dosa kita semua dan memberikan hidayah agar tidak mengulangi kesalahan serta menjadi lebih baik lagi kedepannya,” ujar Laduk.

Secara terpisah Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali berharap pembinaan rohani seperti ini diharapkan dapat memberikan dorongan positif bagi para warga binaan Rutan Barabai, membantu mereka dalam proses rehabilitasi dan pembinaan diri menuju perubahan yang lebih baik. Semoga kegiatan semacam ini dapat terus diadakan untuk memperkuat spiritualitas dan keimanan warga binaan.

(Hendra)

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *