BARABAI -News FHH,
Kapolres Hulu Sungai Tengah AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K, bersama PJU Polres HST, salurkan bansos kepada warga yang terdampak banjir di Kecamatan Pandawan dan Kecamatan Labuan Amas Utara. Kamis 18/1/2024
Dalam upaya memberikan dukungan dan kenyamanan kepada masyarakat yang terkena dampak banjir, Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. secara langsung menyerahkan bansos kepada warga yang terdampak banjir.
Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. menyampaikan rasa prihatin dan solidaritas dari Polres HST terhadap warga yang mengalami kesulitan akibat banjir. “Kami berkomitmen untuk selalu berada di sisi masyarakat, terutama saat mereka mengalami kesulitan. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang terdampak banjir,” ujar AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K.
Penyerahan bansos ini juga melibatkan koordinasi dengan pihak terkait, termasuk pemerintah Desa setempat. PJU Polres HST ikut mendampingi Kapolres dalam kegiatan ini, menunjukkan sinergi antara kepolisian dan komunitas dalam memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak.
Polres HST mengimbau agar masyarakat tetap waspada terhadap potensi banjir dan selalu mematuhi himbauan dari petugas setempat. Kapolres HST AKBP Jimmy Kurniawan, S.I.K. menegaskan kesiapan Polres HST untuk terlibat aktif dalam upaya penanggulangan bencana dan memberikan dukungan kepada masyarakat di seluruh wilayah kerjanya.
( Hendra )