News FHH – Barabai,
Dalam rangka program kuliah kerja nyata (KKN) mahasiswa/i dan memperkaya pemahaman keagaaman warga binaan pemasyarakatan (WBP) rutan kelas IIB Barabai, mahasiswa Univeristas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin perdana melaksanakan pesantren ramadhan di aula serba guna Rutan kelas IIB Barabai, Senin (18/03/2024).
Muhammad Afif Eka Maulana selaku mahasiswa KKN memberikan materi pertamanya mengenai fiqh sholat. Dalam penyampaiannya, Afif menerangkan 3 rukun utama dalam sholat.
“Dalam sholat terdapat tiga rukun utama, yakni rukun qalbi, rukun fi’li, dan rukun qauli. Tiap rukun tersebut terbagi lagi menjadi beberapa bagian,” terang mahasiswa jurusan pendidikan bahasa Arab tersebut.
Afif juga menyampaikan bahwasanya sholat adalah segala-galanya. “Sholat merupakan segala-galanya, Bapak-bapak sekalian. Kita punya masalah seberat apa pun, dengan sholat insyaallah masalah tersebut dapat terselesaikan,” tuturnya.
Afif juga berharap dengan adanya penyampaian ini, setelahnya semua warga binaan dapat semakin memperkhusyuk sholatnya.
Melihat antusias yang positif dari warga binaan, H. Muhammad Rusdi, kasubsi Pelayanan dan Tahanan, mengapresiasi terlaksananya kegiatan ini dan berharap kegiatan ini akan semakin meningkatkan dalam memberikan pelayanan warga binaan.
“Kegiatan ini sudah bagus, semoga dengan adanya program ini dapat semakin memberikan pelayanan terhadap warga binaan kita,” ucapnya.
(Hendra)