Barabai – News FHH,
Pegawai Rutan Kelas IIB Barabai melaksanakan kegiatan jalan santai berkeliling sekitaran kota Barabai dalam rangka menjaga kebugaran dan mempererat kebersamaan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Rutan Barabai, I Komang Suparta, dan diikuti oleh seluruh pegawai Rutan dengan penuh semangat, Jum’at (27/09).
Usai melaksanakan jalan santai, para pegawai melanjutkan kegiatan olahraga dengan mengikuti senam yang dilakukan secara virtual melalui aplikasi Zoom. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi rutinitas yang menjaga kesehatan fisik para pegawai serta memperkuat solidaritas di lingkungan Rutan Kelas IIB Barabai.
Dengan dilaksanakan kegiatan ini, I Komang Suparta menyampaikan pentingnya menjaga kesehatan tubuh, terutama di tengah padatnya aktivitas sehari-hari. “Melalui kegiatan seperti ini, kita tidak hanya menjaga kebugaran, tetapi juga menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat dan harmonis,” ujarnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Rutan Barabai dalam meningkatkan kesehatan pegawai sekaligus sebagai sarana untuk melepaskan kepenatan dari rutinitas pekerjaan.
( Hendra ).