Kenal Pamit Kapolres HST dan Perkenalan Ketua Pengadilan Negeri Barabai Digelar di Pendopo HST

DAERAH
Views: 131
1 0
Read Time:1 Minute, 38 Second

Barabai – News FHH,

Wakil Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), H Mansyah Sabri, didampingi Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) HST, Hj Fauziah Hasby, menghadiri acara kenal pamit Kapolres HST yang digelar di Pendopo HST, Minggu (12/1/2025) malam.

Dalam acara tersebut, AKBP Jupri JHP Tampubolon, S.I.K., resmi menggantikan AKBP Pius X Febry Aceng Loda, S.I.K., M.H., sebagai Kapolres HST. Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan perkenalan pejabat baru Ketua Pengadilan Negeri Barabai, Lenny Kusuma, M.S.H., M.Hum.

Wakil Bupati HST, dalam sambutannya, menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada AKBP Pius atas dedikasinya selama menjabat sebagai Kapolres HST.

“Terima kasih atas kerja sama dan kontribusi yang telah diberikan dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten HST. Kepada AKBP Jupri JHP Tampubolon, saya ucapkan selamat datang dan selamat bertugas. Semoga kehadiran beliau membawa semangat baru dalam membangun sinergi antara Polres HST, Pemkab, dan masyarakat,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan harapan agar kerja sama dengan Ketua Pengadilan Negeri Barabai yang baru dapat semakin erat.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Pius X Febry Aceng Loda mengungkapkan rasa syukurnya atas kesempatan memimpin Polres HST.

“Koordinasi dan kolaborasi yang baik antara unsur Forkopimda membuat semua kegiatan dapat berjalan lancar, aman, dan tertib. Saya berterima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung tugas saya selama ini,” katanya.

Sementara itu, AKBP Jupri JHP Tampubolon memperkenalkan diri beserta keluarganya. Ia berharap dapat melanjutkan hubungan baik yang telah terjalin antara Polres HST dengan Forkopimda serta seluruh pemangku kepentingan.

“Terima kasih kepada AKBP Pius atas kontribusinya. Kami akan berusaha menjaga dan meningkatkan komunikasi yang telah terbangun dengan baik,” tuturnya.

Ketua Pengadilan Negeri Barabai, Lenny Kusuma, juga menyampaikan rasa terima kasih atas hubungan baik dengan Forkopimda, yang dinilai sangat membantu dalam pelaksanaan tugas-tugas di Pengadilan Negeri Barabai.

“Alhamdulillah, berkat sinergi dengan Forkopimda, semua kegiatan di Pengadilan Negeri Barabai berjalan dengan baik, terutama dalam hal pengamanan,” ungkapnya.

Acara ini berlangsung hangat dan penuh keakraban, menandai semangat kolaborasi yang terus dijaga antara institusi di Kabupaten HST. ( Hendra )

Happy
Happy
0
Sad
Sad
0
Excited
Excited
0
Sleepy
Sleepy
0
Angry
Angry
0
Surprise
Surprise
0