Barabai, – News FHH,
Seorang warga binaan yang akrab disapa Imis, yang dulunya beragama Hindu Kaharingan, dengan tulus mengucapkan dua kalimat syahadat, menandai perpindahannya ke agama Islam. Imis mengucapkan dua kalimat syahadat dibimbing oleh Ustadz Mahmud dengan disaksikan seluruh warga binaan di Masjid At Taubah, Rabu (10/07).
Selain mengucapkan dua kalimat syahadat Imis juga diberikan nama baru sebagai Muslim dengan nama Muhammad Abdillah. Imis menyampaikan bahwa dirinya menjadi muslim merupakan pilihannya sendiri tanpa adanya paksaan dan tekanan siapapun. Dirinya merasa dulunya tidak mengenal Tuhan dan ingin mengenal Tuhan dan mendapatkan kedamaian dari agama Islam ini.
Setelah prosesi pengucapan syahadat selesai, Kepala Rutan Barabai melalui Kasubsi Pengelolaan, H. Nor Ipansyah, memberikan seperangkat alat sholat kepada Imis. Perlengkapan tersebut terdiri dari sajadah, sarung, baju koko, dan peci, sebagai simbol dukungan dan perhatian dari pihak Rutan terhadap keputusan besar yang diambil oleh Imis.
“Hidayah keislaman merupakan suatu yang sangat berharga dan diharapkan seluruh pihak baik petugas dan seluruh warga binaan dapat membantu membimbing Imis menjadi Muslim yang bertaqwa,” jelas Ipan.
Perpindahan agama ini diharapkan dapat memberikan kedamaian dan kebahagiaan baru bagi Imis dalam menjalani hari-harinya di Rutan Kelas IIB Barabai. Dukungan dari sesama warga binaan dan pihak Rutan diharapkan dapat membantu Imis dalam menjalani kehidupan barunya sebagai seorang Muslim.
Secara terpisah Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Taufiqurrahman mendukung kebebasan beragama dan memberikan kesempatan bagi setiap warga binaan untuk menjalankan keyakinan mereka dengan baik. Perubahan ini tidak hanya mencerminkan kebebasan beragama yang dijamin, tetapi juga menunjukkan semangat kebersamaan dan dukungan dari Rutan Barabai.
( Hendra / HUMAS RUTAN – BRB )