News FHH – Barabai,
Dalam momentum yang penuh makna, Bupati Hulu Sungai Tengah (HST) H.Aulia Oktafiandi S.T., MAppCom memimpin pembukaan Tradisi Batumbang Apam yang diadakan secara massal di Masjid Al-Munawarrah, Desa Pajukungan, Kecamatan Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah. Acara yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (11/4) Pagi ini merupakan bagian dari perayaan tahunan yang menjadi warisan budaya masyarakat setempat.
Dalam sambutannya, Bupati H.Aulia menekankan pentingnya mendekatkan diri kepada Allah subhanahu Wa ta’ala sejak dini, dengan mengajak anak-anak untuk memahami bahwa masjid adalah tempat pertama yang harus mereka kunjungi setelah mampu berjalan. “Bentuk syukur atas pertumbuhan anak-anak kita adalah dengan membimbing mereka menuju ke arah yang benar, yakni mendekatkan diri kepada Allah,” kata Bupati.
Lebih lanjut, beliau menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada warga Desa Pajukungan yang telah mempertahankan tradisi ini. “Saya sangat menghargai dedikasi dan upaya keras warga desa yang telah melestarikan budaya yang sangat berharga bagi kita semua,” tambahnya. Bupati juga berharap agar anak-anak yang turut serta dalam tradisi ini dapat tumbuh dengan sehat dan berkembang dengan baik.
Kepala Desa Pajukungan, Suparyono, menyampaikan bahwa meskipun jumlah peserta yang mendaftar sebanyak 50 orang, namun yang hadir saat ini sebanyak 35 orang. Meskipun demikian, antusiasme dan semangat dalam menjaga tradisi tetap terjaga.
Acara ini juga turut dihadiri oleh unsur Pimpinan Daerah (Forkopimda), Kepala Dinas Pendidikan, Camat Barabai, beserta para Kepala Desa di wilayah Kecamatan Barabai. Dengan kehadiran mereka, diharapkan dapat semakin menguatkan dan memperkokoh keberlangsungan tradisi ini sebagai bagian dari warisan budaya yang harus dilestarikan.
(Hendra)