Tangerang – News FHH
Tangerangpos id. menggelar talk show terkait masa depan Kota Tangerang untuk lima tahun mendatang, talk show bertema ” Ngobrol Masa Depan Tangerang Damai dan Sejuk” (ROMANTIS ) acara berlangsung di Notaree Cofee kota Tangerang pada Sabtu 20 Juli 2024.
Kegiatan talk show imi menghadirkan beberapa narasumber Bakal Calon Walikota Tangerang dan Wakil Wali kota Tangerang diantaranya, Dr. H. Ahmad Amarullah, M.Pd. Helmi Halim, Jazuli Abdilah, Faldo Maldini, Erlangga Yudha Nugraha dan moderator kang aye , jurnalis Tangerangpostv.
Kegiatan talk show ini diselenggarakan dalam rangka untuk mendengar Visi Misi mereka dalam membangun Kota Tangerang lima tahun kedepan.
Bakal Calon Walikota Tangerang Ahmad Amrullah, mengatakan ”Saya ingin menjadikan kota Tangerang Smart, Smart itu saya maknai perhurup yang merupakan kepanjangan dari sejahtera, mandiri, akhlak mulia Karimah, responsif dan transparansi,” kata Amrullah
Kemudian untuk program Akhlakul Karimah saya akan menggali merumuskan dan menerapkan program ini keseluruh lapisan masyarakat, karena Akhlakul Karimah sendiri menjadi semboyan kota Tangerang, namun hanya sebatas jargon tanpa penerapan” Ujarnya,
Menurut Amrullah sejauh yang ia ketahui belum ada buku yang memuat makna dan kandungan dari Akhlakul Karimah yang dibagikan secara gratis kepada masyarakat.
Pada program responsif ia akan membuat Taman Asmara singkatan dari Taman Aspirasi Masyarakat, Melalui Taman Asmara, Amrullah berjanji akan menerima semua keluhan masyarakat secara langsung ditempat tanpa sekat, tuturnya.
Selanjutnya Amrullah berencana mewujudkan kota Tangerang sebagai kota pelajar, menurut Amrullah, kelak kalau ia memimpin kota Tangerang, dia akan memperhatikan penuh pendidikan di kota Tangerang sebagai bentuk dari character building ( Membangun Karakter Masyarakat Yang Berkualitas, jelas, Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang (UMPT) ini.
Sementara Helmy Halim, dia ingin memastikan pemerintah kota Tangerang kedepannya mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakatnya.
” Masyarakat berhak mendapatkan pelayanan terbaik dari seluruh aspek, baik, pendidikan, kesehatan maupun kesejahteraannya sendiri, kita mampu menjadi kota yang lebih maju karena memiliki APBD yang cukup besar, kata, Helmy yang juga Ketua Lembaga Anti Narkotika (LAN) Kota Tangerang.
Ditempat yang sama Politisi Partai PSI Faldo Maldini yang juga sebagai Staf khusus Mensesneg, menyatakan dirinya akan mengembalikan kota Tangerang kepada pemilik aslinya yaitu masyarakat kota Tangerang itu sendiri, serta akan membuka pelayanan seluas- luasnya aspirasi untuk masyarakat kota Tangerang.
” Kepala Daerah harus terbuka dan membuka seluas-luasnya komunikasi dengan masyarakat, karena masyarakat kota Tangerang adalah pemilik asli kota Tangerang, imbuh Faldo.
Selain itu A Jazuli Abdillah, Ketua Komisi 1 DPRD Provinsi Banten mengatakan, bahwa sinergi dan kolaborasi adalah kunci mewujudkan kota Tangerang terdepan dan memberikan kesejahteraan, ” sinergi dan kolaborasi memang kunci, kelihatannya sederhana namun memang agak sulit diterapkan bila tidak dilandaskan pada keinginan seorang kepala daerah yang mengedepankan kepentingan bersama serta memperioritaskan kebutuhan dan kesejahteraan masyarakat.” ujar, Jazuli Politisi Partai Demokrat.
Politisi partai Golkar Erlangga Yudha Nugraha, memaparkan, bahwa kota Tangerang sangat memiliki potensi untuk menjadi kota modern, ” banyak potensi yang seharusnya bisa dioptimalkan, ketika pendapatan daerah meningkat maka sesungguhnya kota ini dapat menjadi kota modern dan dan terdepan sejajar dengan kota besar dunia.
Erlangga merasa termotivasi untuk maju sebagai salah satu kontestan pilkada kota Tangerang karena terpanggil untuk memajukan kota kelahiran yang membesarkannya. pungkas, Erlangga.
Wisma HL