Bandung Barat, News FHH,
Ahmad Heryawan ( AHER ) calon anggota Legislatif (caleg) DPR RI dari PKS menggelar kampanye di gedung HBS Cimareme Kecamatan Ngamprah selasa 30 januari 2024.
Dalam kampanye tersebut turut di hadiri para calon Legislatif Provinsi dan Daerah.
Bagja Setiwan caleg PKS untuk Provinsi Jawa Barat.Acep Hud Syalahudin caleg DPRD KBB dapil 3.Ebiet Beat A caleg DPRD KBB dapil 1 dan Nur Julaeha caleg DPRD KBB dapil 1.
Masa PKS pun turut hadir dalam kampanye tersebut.
Sebagai mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan masih di kenal masyarakat KBB terbukti dengan hadirnya beliau masyarakat langsung menghapiri dan minta foto bersama.
Pada kesempatan tersebut Ahmad Heryawan memperkenalkan para caleg DPRD Provinsi dan Daerah kepada masyarakat dan tak lupa juga mengkampanyekan untuk kemenangan pasangan capres dan cawapres no 1 Anis Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) di pilpres 2024.
Saya bertemu masyarakat dan para caleg hari ini adalah dalam rangka menguatkan tim”tegas Ahmad Heryawan.
Mudah mudahan tim berhasil dan bisa membawa sebanyak banyaknya pemilih PKS sehingga PKS terbesar di KBB”tegasnya
Di singgung target kemenangan AMIN di Jawa Barat.Ahmad Heryawan meyakini bisa menang 80% juga target kemenangan PKS di KBB bisa di pertahankan.
Sementara itu caleg DPRD Provinsi Jawa Barat Bagja Setiawan menyakini dirinya bisa lolos di parlemen Jawa Barat.Insya Allah.Optimis harus tapi jangan berlebihan”pungksanya
Sama halnya dengan Nur Julaeha caleg DPRD KBB dirinya yakin PKS di KBB bisa menguasai kembali parlemen di pemilu 2024.
(AAD SUBARJA)